Rabu, 30 Desember 2009

Jalan-Jalan ke Tanah Pasundan IV – Melamar di Sambong Jaya




Kamis, 24 Desember 2009. Menjelang tengah hari, hujan mulai reda. Kami bersiap-siap, karena akan pergi ke kota Tasikmalaya. Acara melamar untuk adik kami akan berlangsung di sana setelah Shalat Dzuhur. Anakku sudah tidak sabar untuk segera berjalan-jalan.

Kota Tasikmalaya berada di sebelah Selatan Sindangkasih. Tujuan kami adalah daerah Sambong Jaya. Aku masih buta wilayah. Tapi untunglah, tidak nyetir, sehingga bisa menghapal jalan-jalan di sana. Anakku pun antusias melihat ke luar, meski diselingi bercanda dengan penumpang lainnya. Aku sempat menelpon beberapa kawan untuk memastikan arah menuju lokasi.

Kami melalui Jl Moh. Hatta, lalu di tugu setelah perlintasan KA, kami membelok ke kiri (Jl Dr Sukardjo kalau gak salah). Lalu terus menyusuri jalan KH A Mustofa. Setelah SPBU, kami membelok ke kanan dan memasuki desa (atau perumahan..?) Sambong Jaya. Tiba di sana, di sambut tuan rumah, lalu mulailah acara lamaran. Bahasa Sunda membuat aku hanya bisa menjadi pendengar yang baik. (maklum, dulu bolos terus saat kuliah bahasa Sunda, hehe…).

Saat makan siang menjadi acara paling ditunggu. Maklum, jam dinding (karena tidak punya jam tangan) sudah menunjukkan pukul 14.00 waktu sambong jaya. Lauk (ikan) gurame, ayam bakar, lalap, dan sambal, sangat merangsang nafsu makanku. Namun tetap saja, dalam rangka menjaga image (jaim mode on…), aku masih berbasa basi dengan tuan rumah. Sayangnya, semangat jaimku runtuh oleh kelakuan anakku yang dengan semangat luar biasa berteriak, “Abi laper….!!!!!”. Wah, aku lupa mengantisipasi kebiasaannya setiap datang ke acara-acara kondangan yang selalu berteriak setiap kali melihat makanan dihidangkan. Apalagi, dia memang belum makan siang saat berangkat tadi. Alhasil, terpaksalah kami menemani anakku mengambil makanan yang terhidang di meja, hmm…enak juga…!!

Acara melamar usai dan kami pun pamitan. Kami melanjutkan perjalanan menuju tempat pemberhentian selanjutnya. Sampai berjumpa lagi keluarga Sambong Jaya… Terima kasih untuk makan siangnya…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

numpang info

Pengunjung


ip address
counter

Total Tayangan Halaman

Info untuk tambah-tambah uang receh (bagi yang berminat...)

prepare for mudik

prepare for mudik